Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3+ Cara Menghapus Tag di IG Dengan Cepat Terbukti Berhasil

Rynita.com - 3+ Cara Menghapus Tag di IG Dengan Cepat Terbukti Berhasil. Instagram adalah salah satu media sosial terbaik yang sering kita gunakan untuk berbaur di dunia online. Selain itu, Instagram ini juga mempunyai banyak fitur yang berguna dan salah satunya adalah tag. Fitur tag ini berfungsi untuk menandai pengguna Instagram lain di dalam suatu postingan foto maupun video. Dengan fitur tag tersebut, Anda bisa menandai orang lain di dalam post foto maupun video secara bebas. 

3-cara-menghapus-tag-di-ig-dengan-cepat-terbukti-berhasil

Akan tetapi, ada juga beberapa kasus tag maupun menandai yang membuat Anda tidak nyaman.
Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai cara menghapus tag di IG dengan cepat dan mudah dijamin berhasil. Sedangkan untuk para pengguna Instagram yang ingin menggunakan fitur tag bisa langsung saja simak lebih lengkapnya dibawah ini. 


Cara Menghapus Tag di IG Dengan Cepat Dengan Mudah

Untuk masalah cara menghapus tag di IG dengan cepat bisa dilakukan dengan beberapa poin cara, yaitu sementara permanen dan semua tag. Penjelasan lengkap mengenai cara menghapus tag di IG dengan cepat adalah : 


1. Cara Menghapus Tag di IG dengan Cepat Sementara

Bagi Anda yang ingin menghapus tag secara sementara, nantinya bisa muncul lagi di beberapa waktu kemudian. Untuk beberapa langkah di dalam cara menghapus tag di IG dengan cepat sementara ini adalah :
- Jalankan aplikasi media sosial Instagram yang sudah Anda miliki terlebih dahulu.
- Setelah itu, buka profil Instagram.
- Buka menu “tag” yang mempunyai ikon orang.
- Pilih salah satu postingan yang akan dihapus tandanya.
- Tap lagi titik tiga di dalam postingan tersebut dan memilih menu “tandai opsi”.
- Pilih “sembunyikan dari profil saya”.
- Selesai.


2. Cara Menghapus Tag di IG dengan Cepat Permanen

Ketika Anda lebih memilih untuk menghapus tag secara permanen dari profil dan postingan, maka ada beberapa langkah yang bisa dilakukan sebagai berikut :
- Membuka profil media sosial Instagram yang sudah Anda miliki terlebih dahulu.
- Pilih menu jendela “tag” atau “tandai”.
- Setelah itu, Anda juga bisa memilih salah satu foto maupun video yang akan dihapus tag secara permanen.
- Klik lagi di titik tiga yang ada di postingan tersebut. Pilih juga menu “tandai opsi”.
- Selanjutnya, Anda bisa memilih menu “hapus saya dari postingan”.
- Selesai. 


3. Cara Menghapus Tag di IG dengan Cepat Semua

Ketika ingin menghapus tag postingan di dalam jumlah banyak juga bisa dilakukan dengan cepat. Bahkan, untuk cara menghapus tag di IG dengan cepat ini sangat mudah sekali dilakukan. Sebagai berikut beberapa langkah yang bisa Anda lakukan :
- Jalankan terlebih dahulu aplikasi media sosial Instagram yang sudah Anda miliki.
- Setelah itu, buka halaman profil dari Instagram tersebut.
- Di dalam jendela pengaturan, maka Anda bisa langsung saja memilih menu “privasi” dan “postingan”.
- Pilih di kolom “setujui tanda secara otomatis”. Pada menu tersebut berada di bagian postingan yangs duah diberikan tanda tag.
- Untuk menghapus beberapa tag sekaligus bisa dilakukan dengan cara klik pada menu “edit” dan pilih beberapa postingan.
- Ketika sudah, pilih menu “hapus” untuk semua tag secara permanen dan pilih “sembunyikan” untuk menyembunyikan beberapa konten dari profil Instagram.
- Pilih saja salah satu cara menghapus tag di IG dengan cepat dan mudah yang menurut Anda paling mudah untuk dilakukan.

-  Tentu saja, untuk satu penting lain yang juga harus diperhatikan adalah masalah jaringan internet. Pastikan untuk jaringan internet yang Anda gunakan sudah terhubung dengan baik.


Penutup

Sekian penjelasan secara lengkap dan jelas mengenai cara menghapus tag di IG dengan cepat dan mudah yang terbukti berhasil. Besar harapan dengan adanya penjelasan diatas bisa memberikan tambahan informasi kepada para pengguna media sosial instagram seluruh Indonesia.

Posting Komentar untuk "3+ Cara Menghapus Tag di IG Dengan Cepat Terbukti Berhasil"